CILACAP PART. 2 ( CURANMOR)

Selasa, 10 April 2012
Setiap orang mendengar kata CURANMOR, maka kebanyakan diantara kita akan berfikir tentang kejahatan kriminal yang sangat tidak kita inginkan terutama yang memiliki kendaraan motor.CURANMOR dapat di artikan PENCURIAN SEPEDA MOTOR.
Tapi yang akan saya bahas disini adalah guyonan dengan dialek  khas banyumasan alias ngapak, yaitu CURahan perasaAN dan huMOR yang  disiarkan oleh Yes Radio Cilacap, sekalipun saya warga aseli cilacap saya tidak pernah mendengar langsung melalui yes radio cilacap, yang saya dengar paling paling lewat file - file diMP3, yang saya simpan di USB-flash drive ataupun saya mendengar secara langsung lewat situs di internet,
CURANMOR disajikan secara kocak dan pastinya bikin anda yang mendengar akan tertawa terpingkal pingkal,
maka tertawalah sebelum tertawa itu di larang hehehehehehe ...........................
guyonan ini juga yang saya dengarkan disaat- saat kangen  dengan suasana kampung halaman saya di cilacap sana, maklum namanya juga perantauan pasti ada saat - saat kangen dengan kampung halaman.
Adapun tokoh utama dalam guyonan CURANMOR tersebut adalah KAKI SAMIDI.

Bagi anda yang penasaran dengan guyonan khas CILACAP ( ngapak ),
dapat anda download secara gratis alias free stafaband.info atau 4shared.com atau juga youtube.com dengan kata kunci CILACAP atau CURANMOR

Akhirnya saya ucapkan selamat mendengarkan dan ketawa ria, ada baikanya bila anda mendengarkannya anda jangan sendiri , tapi bersama dengan orang lain, takutnya anda akan di kira strees karena tertawa sendiri bila sedang mendengarkannya , dan pada saat yang sama ada orang lain melihat anda.....

SELAMAT  TERTAWA RIA....
"TERTAWALAH SEBELUM TERTAWA ITU DILARANG, TAPI BILA ANDA TERTAWA SENDIRIAN ITU BERARTI.........???????"

Dari berbagai sumber

0 komentar:

Posting Komentar